.
Home » » Sistem Koordinat Pada Autocad

Sistem Koordinat Pada Autocad

Menggambar suatu obyek tertentu di AutoCAD, terkadang dibutuhkan suatu sistem koordinat untuk memperoleh hasil ukuran yang presisi dan akurat. Dalam penulisan koordinat ada dua buah bidang yaitu bidang 2D dan bidang 3D yang diwakili oleh tiga variabel, yaitu variabel X, Y, Z, dimana masing masing sumbu koordinat tersebut saling tegak lurus yang membentuk sudut 90 derajat dan berpotongan pada titik (0,0) yang biasa disebut titik origin. Pada sistem koordinat bidang 2D nilai variabel Z selalu 0 maka dalam penulisannya hanya hanya ditulis atau dicantumkan dua variabel saja yaitu variabel X dan Y , di mana sistem penulisannya adalah (x,y) sedangkan pada bidang 3D terdapat 3 variabel yaitu variabel X, Variabel Y, dan Variabel Z, di mana sistem penulisannya adalah (x,y,z).



Arah positif dari masing masing sumbu tersebut dinyatakan dengan arah anak panah, apabila arah sumbu x ke arah kanan maka nilai x tersebut sama dengan positif sedangkan apabila arah sumbu x ke ke arah kanan maka nilai x tersebut sama dengan negatif. Sedangkan bila sumbu ye ke arah atas maka nilai y sama dengan positif sedangkan apabila sumbu y ke arah bawah maka nilai y sama dengan negatif. Karena dalam bidang 2D hanya terdapat variabel (x,y) dan z dianggap 0 jadi hanya diwakili oleh variabel (x,y). Pada Bidang 3D sumbu Z sebagai sumbu ketiga dari kedua sumbu sebelumnya yaitu sumbu X dan Y merupakan sumbu yang tegak lurus terhadap bidang yang dibentuk oleh sumbu X dan Y tersebut (x,y,z). 

Untuk lebih jelasnya bisa dilihat gambar di bawah ini :





Sedangkan sistem koordinat sendiri ada beberapa jenis yaitu sistem koordinat kartesius, sistem koordinat polar, sistem koordinat relatif, dan sistem koordinat absolut. 

Untuk kelanjutan pembahasan Sistem Koordinat Pada Autocad bisa anda lihat di artikel lainnya. dalam artikel yang berjudul sistem koordinat pada autocad yang saya tulis ini semoga bermanfaat bagi para pembaca dan tidak lupa saran dan kritiknya serta mohon koreksi apabila terdapat kesalahan dalam artikel saya, terima kasih.



2 comments:

  1. thanks infonya, lanjut artikel selanjutnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih. di pantengin aja blog nya akan saya usahakan update :)

      Delete

Powered by Blogger.